CARI HOTEL/TIKET PESAWAT/KERETA API MURAH DAN PROMO!

Pegipegi

Sabtu, 21 April 2018

Heboh Bandara Kertajati akan Diresmikan Jokowi, Terimakasih ke SBY dan Aher

AKURAT.CO, Pada Selasa (17/4) lalu, Presiden Joko Widodo meninjau Bandara Kertajati, Jawa Barat, yang pengerjaannya sudah hampir selesai. 

Usai mengunjungi lokasi, Jokowi menyampaikan pernyataan di Facebook. Dia mengapresiasi pengerjaan bandara ini.

"Rasanya, waktu berlalu begitu cepat. Baru dua tahun lalu dilakukan pemancangan, pembangunan Bandar Udara Internasional Jawa Barat, Kertajati, di Kabupaten Majalengka, sudah hampir rampung. Bulan depan, pada tanggal 24 Mei, bandara ini sudah akan kita coba," tulis Jokowi.

"Hari ini saya berkunjung ke Bandara Kertajati dengan helikopter. Begitu mendarat, kemegahan bandara ini segera terlihat. Bandara yang dibangun di atas lahan seluas 1.800 hektare ini memiliki landas pacu berukuran 2.500 x 60 meter, dan akan diperpanjang menjadi 3.000 x 60 meter. Bandara dan kawasan sekitarnya juga akan dikembangkan hingga terintegrasi dengan moda transportasi lain seperti kereta api, serta akan dihubungkan langsung dengan jalan tol Cipali," Jokowi menambahkan.

Bandara ini bisa menampung kurang lebih 5,6 juta penumpang setiap tahun dan merupakan bandara terbesar di Tanah Air setelah Soekarno-Hatta di Cengkareng, Banten. Pada musim haji tahun ini, Bandara Kertajati sudah bisa digunakan sebagai bandara embarkasi jemaah haji.

Setelah itu, kolom komentar Facebook Presiden Jokowi banyak komentar bernada protes. Menurut mereka, mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan memiliki jasa besar dalam proyek pembangunan bandara. Sebagian netizen sampai menuduh Jokowi telah mengklaim hasil kerja.

Banyak netizen yang menulis di kolom komentar Facebook Jokowi yang isinya ditujukan kepada Ahmad Heryawan. Di antaranya Indra Septiawan yang menulis: Selamat untuk kang Ahmad Heryawan, atas pencapaian 100 persen janji-janji kampanyenya. Bedalah pokoknya sama yang punya status ini," tulis dia.

Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera Mardani Ali Sera sampai menulis beberapa cuitan di Twitternya.

"Saya apresiasi atas ide dan pembangunan Bandara Kertajati oleh Pak @SBYudhoyono dan Kang @aheryawan karena ini akan menjadi bandara Internasional kebanggaan bangsa," tulis @MardaniAliSera. Mardani memberi tautan berita media Pikiran Rakyat berjudul SBY: Bandara Kertajati Bakal Jadi Kebanggaan Bangsa yang diterbitkan pada 3 Februari 2014.

Mardani menambahkan pembebasan lahan memakan waktu sekitar dua tahun, meskipun masih belum seluruhnya, dengan biaya terbatas dan keinginan kuat Jabar, akhirnya mampu selesaikan bandara dengan mayoritas dana dari APBD. "Ini prestasi rakyat Jabar," tulis Mardani.

"Sudah separuh jalan, saya juga sempat protes dan cari tahu mengapa Bandara Internasional Jawa Barat lambat, ternyata Pemprov Jabar diminta cari dana sendiri, minus APBN. Pemprov dibawah @aheryawan keliling cari investor agar bandara tidak mangkrak," Mardani menambahkan.

Mardani menulis pun pada saat itu meminta agar Pemerintah Provinsi Jabar terus melobi pemerintah pusat agar mau bantu pembangunan Bandara Kertajati yang bisa jadi kebanggaan bangsa. "Salut buat Pemprov Jabar atas prestasi dan usaha maksimal selesaikan Bandara kebanggan Jabar dan Indonesia. #Dapil7Jabar."

Pernyataan Jokowi di Facebook di-like 31 kali dan dibagikan 3.029 kali. Meskipun banyak yang protes, tidak sedikit pula netizen yang mengapresiasi Jokowi.

"Semakin terus berkarya untuk seluruh masyarakat Indonesia dari Sabang sampai Papua.. kiranya Pak Presiden Jokowi diberikan kesehatan terus dalam membawa Indonesia semakin hebat ke depannya. Salam dua periode. Merdeka," tulis Jerald Nanuru. []

Editor. Siswanto



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Heboh Juga

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search