CARI HOTEL/TIKET PESAWAT/KERETA API MURAH DAN PROMO!

Pegipegi

Kamis, 14 Juli 2016

Heboh..! Warga Tangkap Buaya di Pinggir Sungai Kintap

BUAYA - Warga Kintap menangkap buaya yang kerap meresahkan warga.

PELAIHARI - Warga Desa Kintap Kecamatan Kintap dihebohkan dengan adanya buaya yang berada di di pinggir sungai Desa Kintap Lama Kecamatan Kintap, Kamis (14/6) sekitar pukul 09.00 Wita.

Keberadaan buaya ini pertama kali ditemukan oleh Basid, saat itu dirinya sedang memancing. Ketika melihat buaya itu, dirinya langsung meminta bantuan warga lain, guna menangkap buaya. Akhirnya buaya berhasil ditangkap dengan peralatan seadanya.

Kemudian Buaya dengan panjang sekitar 2 meter ini dibawa ke Kantor Polsek Kintap untuk diamankan.

Ketika diamankan dirumah warga ataupun Kantor Polsek Kintap, warga masyarakat memenuhi lokasi itu guna ingin melihat buaya lebih dekat dengan keadaan terikat. 

Saat dihubungi, Kapolsek Kintap AKP Dodi SIK melalui Kasi Humas Polsek Kintap Bripka Bagus Meru Husodo membenarkan kejadian ini, dan kini buaya berada di Polsek untuk dievakuasi oleh pihak BKSDA Banjarbaru.

"Pihak BKSDA sudah kami hubungi," tutupnya. (ard/ema)

This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.
Recommended article from FiveFilters.org: Most Labour MPs in the UK Are Revolting.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Heboh Juga

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search