PANGKALPINANG, BN -- Warga Simpang Semabung Baru Pangkalpinang dihebohkan dengan temuan sesosok mayat di dalam rumah toko (Ruko) tersebut, Jumat (16/9) sekitar pukul 15.30 WIB. Di lokasi kejadian, petugas kepolisian mendapati ceceran darah di dekat lokasi mayat tersebut.
Sesosok mayat tersebut diketahui berjenis kelamin pria bernama Achan (56) yang merupakan warga di lokasi penemuan itu.
Informasi yang dihimpun harian ini, dari tetangga korban, Afon sempat penasaran atas ruko korban yang tidak di buka selama dua hari. Menurutnya, terlihat lampu ruko korban tidak dipadamkan selama ruko tutup dua hari itu.
Akhirnya, tetangga korban pun menghubungi anak korban yang diketahui bernama Midiyastuti (35) dan tinggal di wilayah Perum Graha Loka Pangkalpinang. Anak korban pun langsung melakukan pemeriksaan ke kediaman orangtuanya itu.
Namun, semua pintu dalam keadaan terkunci meski yang bersangkutan dipanggil dan ditelepon. Namun, tidak juga ada jawaban. Lantaran curiga, keluarga dan warga langsung mendobrak pintu bagian belakang rumah korban. Sontak aroma bau menyengat pun tercium saat pintu dibuka paksa yang semula dalam keadaan terkunci.
Anak korban meminta bantuan pihak RT serta kepolisian Polsek Bukit Intan untuk mendobrak pintu kamar.
Ternyata, keluarga dan warga sekitar pun menemukan korban sudah dalam keadaan tidak bernyawa dalam keadaan posisi terlungkup.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar