CARI HOTEL/TIKET PESAWAT/KERETA API MURAH DAN PROMO!

Pegipegi

Sabtu, 15 Oktober 2016

Heboh Obrolan Biarawati dan Wanita Berhijab Di Warung Bakso – Buat Netizen Kagum

Sudah seharusnya toleransi umat beragama di Indonesia harus dijunjung tinggi, mengingat bangsa kita adalah negara plural dengan berbagai keyakinan yang dianut oleh masyarakatnya. Seperti belum lama ini, saat publik dibuat terkagum-kagum dengan dengan beredarnya sebuah foto biarawati yang ditolong oleh dua laki-laki muslim karena motornya yang bermasalah.

Obrolan Biarawati dan Wanita Berhijab Di Warung Bakso

Obrolan Biarawati dan Wanita Berhijab Di Warung Bakso

Foto ini bahkan viral dan juga sempat cuit ulang oleh oleh putera sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka. Dan kini, lagi-lagi sebuah foto yang menunjukkan bukti kerukunan umat beragama di Indonesia membuat kagum netizen. Bermula dari sebuah foto yang diunggah media sosial Facebook, memperlihatkan seorang biarawati dan perempuan berhijab pada satu meja yang sama.

Keduanya terlihat sedang menyantap bakso di sebuah warung di bilangan Kota Yogyakarta. Diunggah oleh akun bernama Merza Annas. "Kejadian kemarin Siang di warung Bakso dket Balaikota Jogja lur. Liat Biarawati lagi makan bareng ama mbak berjilbab," tulisnya pada kolom caption.

Heboh Obrolan Biarawati dan Wanita Berhijab Di Warung Bakso – Buat Netizen Kagum ~ facebok.com

Heboh Obrolan Biarawati dan Wanita Berhijab Di Warung Bakso – Buat Netizen Kagum ~ facebok.com

Dan lebih mengejutkan lagi, keduanya ternyata sedang membicarakan hal yang begitu menarik. Menurut akun yang mengunggah foto tersebut, keduanya sedang berdiskusi tentang pendidikan di Indonesia.

"Lagi ngomongin pndidikan di Inonesia (nguping :D)," lanjut penulis dalam caption.

Sontak saja, foto ini langsung menarik perhatian netizen.

"Harusnya emang bgt biarpun kita berbeda tp kita hrs saling menghormati satu sama lain gak di indonesia gak di luar negri," tulis Maxxe Lukas.

"Sy jg pernah di st lempuyangan lg nunggu kereta.. Diajak ngobrol ma biarawati dr ntt.. Yg br pulang dr taiwan… Dan dr situ sy jg tau.. Kl dluar negeri sana yg intinya biarawati dan islam rukun wlaupn beda agama..dan dy bilang sndiri kesamaan ajarannya atopun beda tipis.dan masih banyak lagi.."tulis Tri Wahyuni Priyanto.

"Indahnya kebersamaan yg sudah jarang kita temui di negri ini. #Salingmenghargaiteposelirotenggangrasa," tulis Nia Wati. Prev



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Heboh Juga

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search