CARI HOTEL/TIKET PESAWAT/KERETA API MURAH DAN PROMO!

Pegipegi

Jumat, 21 Oktober 2016

Heboh Tarif Foto Cekik Pengunjung, Ini Komentar Stone Garden Bandung

Simak penjelasan perwakilan Stone Garden Bandung terkait tarif foto mencekik itu di bawah ini.

WowKeren.com - Baru-baru ini media sosial dibuat heboh dengan tarif foto di Stone Garden atau Geopark Pasir Pawon di Padalarang, Bandung Barat. Tarif foto itu terungkap melalui sebuah gambar tangkapan seorang pengunjung yang kemudian beredar viral.

Pengunjung itu merasa diperas ketika memotret di Stone Garden, karena dia harus membayar tarif sebesar Rp 300 ribu. Padahal foto yang diambil hanyalah foto biasa saja.

Tahu lokasinya jadi sorotan publik, pihak pengelola tempat wisata itu pun angkat suara. "Mungkin itu salah presepsi dan salah paham. Mungkin dari pihak kita juga keterlaluan dan salah di lapangan, kita minta maaf sekali," kata Sekretaris Kelompok Sadar Wisata Geopark Pasir Pawon, Kensu dilansir detik, Jumat, 21 Oktober.

"Mungkin keteledoran dari kami juga. Maaf ya Kang, namanya juga orang desa jadi melihat peralatan kamera canggih dikiranya mau foto-foto prewedding," lanjutnya. "Untuk foto-foto biasa, itu tidak dikenai biaya. Hanya bayar tiket masuk saja sebesar Rp 5 ribu. Sekali lagi kita minta maaf dan kita selaku pihak pengelola dan masyarakat setempat juga sedang berumbuk mengenai permasalahan foto ini. Semoga semakin menjadi lebih baik ke depannya." (wk/dn)

Berita Umum terkait :
Sebut Indonesia Negara Paling Aman di Dunia, Wakapolri Dibully Netter
Miris, Seluruh PNS di Dinas Ini Akan Dicopot Karena Tertangkap Pungli
Jokowi Siap Urus Pungli Meski Hanya Rp 10 Ribu, Ganjar Merasa Tersindir
Tiba di Indonesia, WNI Jamaah Haji Paspor Filipina Lolos Hukuman
Lihat berita terbaru Umum ...



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Heboh Juga

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search