Penasaran, seperti apa hebohnya Bus Challenge? Intip videonya berikut ini.
WowKeren.com - Selama 2016 ini, media sosial memang diwarnai dengan berbagai tren dan tantangan unik yang sayang untuk dilewatkan. Usai Mannequin Challenge dan Mahmud Challenge, kini media sosial kembali digemparkan dengan tantangan terbaru.
Tantangan tersebut adalah Bus Challenge. Sesuai dengan namanya, orang-orang akan bertingkah seperti sedang berada dalam bus malam. Ada yang berperan sebagai sopir, penumpang dan pedangan asongan.
Salah satu yang mempopulerkan tantangan ini adalah anak-anak sekolah di akun Twitter @NitaSellya. Video Bus Challenge mereka bahkan menjadi viral dan di-retweet lebih dari 6 ribu kali.
Yang jadi supirnya minta dijambak banget ������� pic.twitter.com/JvYz9Bty2I
— TehNitâ�¢ (@NitaSellya) 8 Desember 2016
Serunya tantangan ini juga menggunakan musik dangdut yang sudah menjadi ciri khas dari bus malam. Tantangan pun dimulai saat sang sopir masuk ke dalan bus. Sopir inilah yang menjadi kunci sukses dari kerennya tantangan ini.
Sopir akan mengendarai busnya dengan kencang dan cenderung ugal-ugalan. Saat sopir banting setir ke kanan dan kiri, para penumpang selalu mengikuti. Begitu pula saat sopir menginjak rem mendadak. Bagaimana menurut kalian? Berminat untuk membuatnya? (wk/kr)
loading...
loading...
Berita Umum Unik terkait :
• Terlalu Dingin, Rambut Pria Ini Berubah Jadi Es
• Jual Boneka Seperti Bayi Asli, Nenek Ini Diperiksa Polisi
• Wanita Ini Gunakan Ikan Mentah Untuk Desain Baju, Keren atau Jijik?
• Setelah Dibangun 30 Tahun, 'Hotel Neraka' Korea Utara Siap Dibuka
• Lihat berita terbaru Umum Unik ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar