CARI HOTEL/TIKET PESAWAT/KERETA API MURAH DAN PROMO!

Pegipegi

Kamis, 29 Desember 2016

Pengakuan Abdullah ke Polisi soal Penemuan Tuyul yang Bikin Heboh

Kendal - Warga Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, sejak kemarin hingga saat ini digegerkan oleh penangkapan 'tuyul'. Polisi akhirnya menyita benda yang ternyata hanyalah boneka extra-terrestrial (ET) alias boneka alien.

"Sudah kami cross-check dan periksa, itu bukan tuyul, jenglot, atau makhluk gaib. Hanya mainan, boneka ET," kata Kapolsek Kaliwungu AKP Setya Nugraha saat dikonfirmasi detikcom lewat telepon, Kamis (29/12/2016) siang.

Dijelaskan Setya, kasus ini bermula saat seorang warga bernama Abdullah (67) menemukan benda kecil itu di Musala Baitul Ghofur, Dukuh Pungkuran, RT 04 RW 03, Desa Kutoharjo, Kecamatan Kaliwungu, Selasa (27/12) malam sekitar pukul 23.00 WIB. Dia menemukannya dekat tempat penyimpanan keranda mayat di musala itu.

Pengakuan Abdullah ke Polisi Soal Penemuan Tuyul yang Bikin HebohFoto: Heboh benda yang diyakini tuyul di Kaliwungu (Istimewa/Facebook)

Benda itu pun dibawa Abdullah ke dalam rumahnya. Sosok yang diyakininya sebagai makhluk gaib seperti tuyul atau jenglot berwarna kuning pucat itu dimasukkannya dalam sebuah botol bening berukuran kecil dan diberi minyak. Tutup botol itu menggunakan plastik putih yang diikat dengan karet.

Besok paginya, Rabu (28/12) rumah Abdullah pun ramai didatangi anak-anak yang penasaran ingin melihat benda itu. Kabar tersebar bahwa benda itu merupakan tuyul, ada juga yang menyebutnya sebagai jenglot. Kabar ini makin tersiar setelah ada yang mengunggah foto-fotonya ke media sosial. Ratusan warga pun berdatangan ke rumah Abdullah untuk melihat karena penasaran.

"Ratusan warga terus berdatangan untuk melihat benda tersebut. Akhirnya kami amankan benda itu untuk menjaga ketertiban dan ketenangan warga," ujar AKP Setya. Warga pun akhirnya membubarkan diri.

Polisi kemudian menyita benda itu dan membawanya ke Mapolsek Kaliwungu. Abdullah juga dipanggil dan ditanya soal awal penemuan benda itu dan kenapa dimasukkan ke dalam botol.

"Pengakuan dia, dia mencari wadah buat benda itu tidak ada. Akhirnya ada botol kecil, lalu dia coba masukkan, tapi ternyata susah. Dia kemudian melumuri benda itu dengan minyak goreng dan akhirnya masuk ke dalam botol," ujar AKP Setya.

Pengakuan Abdullah ke Polisi Soal Penemuan Tuyul yang Bikin HebohFoto: Heboh benda yang diyakini tuyul di Kaliwungu (Istimewa/Facebook)

Agar masalah ini menjadi jelas, lanjut AKP Setya, ulama setempat dan masyarakat kemudian dihadirkan untuk memeriksa. Benda itu dikeluarkan dari botol dan diteliti.

"Daripada menimbulkan hal-hal negatif, membuat resah, akhirnya dikeluarkan. Kita cross-check ke ulama-ulama di Kaliwungu, kita keluarkan. Setelah diperiksa, ternyata dari karet, itu mainan anak-anak, boneka ET," jelas AKP Setya.

AKP Setya mengimbau agar warga Kaliwungu tenang dan tidak lagi meributkan soal benda ini. Dia menegaskan benda yang dikira warga sebagai tuyul itu hanyalah mainan.

"Warga supaya tenang dan beraktivitas normal saja, tidak usah berpikir macam-macam. Itu sekadar mainan boneka ET, bukan makhluk gaib, jenglot atau tuyul," imbuhnya.

(hri/tor)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Heboh Juga

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search