CARI HOTEL/TIKET PESAWAT/KERETA API MURAH DAN PROMO!

Pegipegi

Rabu, 27 September 2017

Sempat Heboh Lantaran Ditutup Bupati Malaka, Hari Ini Gedung SDN Oevetnai Mulai Dibangun

Laporan wartawan Pos Kupang, Dion Kota

POS KUPANG. COM, BETUN - Hari ini, Rabu (27/9/2017) gedung sekolah SDN Oevetnai di Desa Weulun, Kecamatan Wewiku mulai dibangun.

Sekolah yang ditutup sementara oleh bupati Malaka, dr. Stefanus pada 27 Januari lalu karena dinilai memiliki bangunan yang tidak layak ini, kini mendapatkan bantuan dana DAK 600 juta untuk pembangunan empat ruang kelas dan satu kamar WC.

Pembanguanan gedung sekolah SDN Oevetnai dilakukan secara swakelolah dengan membentuk panitia bersama pihak sekolah dan komite sekolah.

Ketua panitia, Blasius Mau mengatakan, pengerjaan bangunan sekolah SDN Oevetnai memanfaatkan sumber daya manusia dan sumber daya alam yang tersedia di desa Weulun.

"Kita pakae tenaga tukang dari masyarakat sekitar, sementara untuk urusan administrasi kita pakai tenaga guru SDN Oevetnai. Bahan bangunan yang ada di Desa Weulun akan dimanfaatkan untuk penghematan anggaran. Hari ini kita akan mulai pengerjaan dengan melakukan penggalian untuk pembuatan fondasi bangunan," ungkap Blasius.

Sesuai kontrak, pengerjaan pembangunan gedung sekolah SDN Oevetnai ditargetkan rampung pada 23 Desember mendatang. (*)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Heboh Juga

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search