TRIBUNKALTIM.CO, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menyambangi kawasan Tanah Abang, Selasa (26/12/2017) siang.
Sandiaga ditemani Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana alias Lulung saat berkeliling Tanah Abang.
Kehadiran Sandiaga membuat kawasan Tanah Abang heboh.
Pedagang kaki lima yang berjualan di tenda terlihat antusias melihat Sandiaga.
Tidak hanya itu, warga yang sedang berkunjung ke Tanah Abang juga heboh dan berebut bersalaman.
"Saya tadi pagi sudah ke sini memantau persiapan pembukaannya dari pukul 07.00 sampai 08.00," ujar Sandiaga.
Baca: Gus Dur Dapat Salam Tempel, Begitu Megawati Tanya Isinya? Keduanya Langsung Ngakak!
Baca: Banyak Pejabat Berprestasi tapi Sayang Ikut Korupsi, Ini yang Diharapkan Saut Situmorang
Baca: Jatuh Cinta dengan 2 Bocah Palestina, Melly Goeslaw Ingin Adopsi, Sayang. . .
Baca: Lagi Liburan, Malas Banget Nih Bangun Pagi! Eh Jangan Kebablasan, Ikuti 6 Tips Ini
Baca: Terungkap, Mengapa Vatikan Selalu Mengecat Bangunannya dengan Susu Selama 500 Tahun!
Baca: Mulai Pegunungan hingga Laut, Inilah 7 Destinasi Wisata di Lampung, Pas untuk Liburan Akhir Tahun!
"Sekarang mendekati dzuhur, tentunya ingin melihat lagi dengan mata kepala sendiri," tambahnya.
Selain Lulung, Sandiaga juga ditemani Kepala Dinas UMKM DKI Jakarta Irwandi serta Kepala Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik DKI Jakarta Dian Ekowati.
Sandiaga dan Lulung juga mencoba layanan transjakarta yang mengelilingi Tanah Abang. (Kompas.com/Jessi Carina)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar