CARI HOTEL/TIKET PESAWAT/KERETA API MURAH DAN PROMO!

Pegipegi

Senin, 26 Februari 2018

Heboh Video Pria Peluk 'Komodo', 9GAG Diduga Salah Caption

Jakarta - Netizen sedang heboh video Instagram pria yang memeluk Komodo. Banyak yang meragukan itu adalah Komodo. Pangkal kehebohan ini diduga dari salah caption.

Dilihat detikTravel dari akun Instagram 9GAG, Senin (26/2/2018) seorang pria yang memiliki akun Instagram @therealtarzann sedang menggendong kadal raksasa. Bahkan, sang kadal juga menggerayangi dan mengeluarkan lidah.

"Thought they said those Komodo are deadly. Cr @therealtarzann. #komododragon #9gag #wildlife #animals #reptile #varanus #dinosaur," kata @9GAG.

Video yang diposting 5 jam lalu ini sudah ditonton 2,2 juta kali dan dikomentari banyak orang. Ada pro dan kontra terkait memeluk komodo, liur yang beracun dan seterusnya.

Masalahnya, apakah itu benar Komodo? Hmmm, coba dengar baik-baik ucapan @therealtarzann dalam videonya.

"AKA Komaini, the Salvator Black Dragon from Indonesia. This is the 3rd largest lizard in the world. The 1st one is Komodo Dragon, the 2nd is crocodille monitor, the 3rd is Asian Water Monitor," kata @therealtarzann.

Jelas-jelas dia menyebutkan spesies kadal besar lain yaitu Salvator Black Dragon dari keluarga kadal Asian Water Monitor. Namun @therealtarzann sepertinya salah sebut asal negaranya. Tidak ada hewan Salvator Black Dragon di Indonesia.

Mungkin salah ucap, tapi caption Instagram 9GAG makin membuat netizen sesat informasi. Mereka jadi menyangka yang dipeluk adalah Komodo Indonesia.

Memangnya ada Salvator Black Dragon? Ada! Nama lengkapnya Black Dragon Water Monitor. Nama latinnya Varanus salvator komaini. Ukurannya mirip Komodo cuma warnanya hitam legam.

Mau tahu lebih banyak soal saudara Komodo ini? Tunggu artikel selanjutnya, cuma di detikTravel.

(fay/aff)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Heboh Juga

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search