Sedangkan sebelumnya Mila mendapatkan cincin pertunangan dari Ashton dengan harga fantastis.
WowKeren.com - Mila Kunis mungkin bukan salah satu wanita yang berharap mendapatkan cincin pernikahan bernilai ratusan juta atau miliaran. Saat resmi menikah dengan Ashton Kutcher, Mila justru hanya meminta sang suami membelikannya cincin dengan harga super murah yang berbanding terbalik dengan status keduanya sebagai pasangan pesohor Hollywood.
Saat mempromosikan film terbarunya "Bad Moms", Mila mengungkap bahwa dirinya dan Ashton hanya membeli cincin sederhana seharga USD 190 atau sekitar Rp 2,4 juta. Mila yang saat ini sedang mengandung anak kedua itu juga menambahkan bahwa ia membeli cincin tersebut dari online shop, Etsy.
"Untuk cincin pernikahan kami, aku memutuskan untuk membelinya dari Etsy. Jadi ya, cincin pernikahan kami dari Etsy," ujar Mila. "Aku ditawati dari Tiffany & Co dan kaget dengan harganya. Lalu aku lihat Etsy dan langsung minta Ashton untuk membeli punyaku USD 90 dan punyanya USD 100, jadi secara teknis, cincin pernikahannya lebih mahal sedikit dariku."
Hal tersebut ternyata dilakukan oleh Mila usai mengetahui bahwa sang suami menghabiskan banyak uang hanya untuk membeli cincin pertunangan untuknya. Cincin seberat 5 karat dengan dikelilingi berlian itu dibeli oleh bintang film "Jobs" tersebut seharga Rp 4,5 miliar.
"Cincin pertunanganku sangat cantik, tapi aku tak memakainya," tambah Mila. "Tapi cincin ini, aku menyukainya. Ini cuma USD 90, ini hebat menurutku." (wk/kr)
Berita Mila Kunis terkait :
• Tak Sembunyikan Kehamilan Kedua, Mila Kunis Tampil Cantik Pakai High Heels
• Tengah Hamil, Mila Kunis Pamer Perut Buncit di Los Angeles
• Hamil Muda, Mila Kunis Malah Asyik Nikmati Es Krim di Jalan Bareng Suami
• Mila Kunis Simpan Pistol di Rumah, Demi Apa?
• Lihat berita terbaru Mila Kunis ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar