Dalam foto itu, Widy terlihat sangat mesra dengan mantan kekasihnya.
WowKeren.com - Lama tak terdengar, mendadak nama Widy kembali menjadi bahasan hangat di dunia maya belum lama ini. Pasalnya, belakangan beredar foto intim vokalis Vierratale itu dengan mantan kekasihnya, Onad, mantan vokalis Killing Me Inside.
Keduanya yang masih berhubungan baik meski sudah putus, terlihat sangat intim dalam foto yang diunggah akun gosip @lambe_turah, Selasa (9/8). Keduanya nampak sedang asyik pamer aksi sebagai Disc Jockey (DJ).
Dalam foto lain, Widy nampak sangat seksi dengan baju terbuka yang ia kenakan. Foto ini mengundang ratusan komentar dari netter. Banyak netter yang tak menyangka Widy berani mengumbar tubuh seksinya. Tak hanya itu, ada juga netter yang menganggap aksi Widy itu terlalu seronok.
"Seronok bangettt," tulis pemilik akun @ca2_alexa. "Duh ga banget deh dulu kalem bgt jadi urakan bgt penampilannya," seru pemilik akun @kirankarina. "Wiih... sexy bgt ya... makin gak suka..," celetuk netter berakun @myslidarh.
Tapi tak sedikit netter yang bertanya-tanya apakah Widy balikan dengan sang mantan kekasih. "Lah balikan lagi? Jadulnya banyak keleus foto2 mereka yg lebih hottt," ujar pemilik akun @sugashugasuga. "Balikan lagi?" netter ini tak kalah penasaran. (wk/kr)
Berita Widy terkait :
• Lama Tak Eksis Bareng Band, Widy Vierratale Bakal Nyanyi Solo?
• Widy Vierratale dan Mantan Kekasih Akan Bentuk Duo DJ?
• Terlalu Sibuk, Widy 'Vierratale' Tak Rasakan Haus dan Lapar Saat Puasa
• Widy Vierratale Tahan Sakit Demi Tato di Bawah Payudara
• Lihat berita terbaru Widy ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar