Begini kata Raffi saat ditanya soal ketidakhadiran sang istri dalam acara konferensi pers sebuah stasiun televisi belum lama ini.
WowKeren.com - Isu perselingkuhan Raffi Ahmad dan Ayu Ting Ting kini semakin santer terdengar. Kabarnya, Raffi bahkan telah menggandeng pengacara Hotman Paris untuk menceraikan sang istri, Nagita Slavina. Namun kabar tersebut langsung dibantah oleh Hotman.
Saat menghadiri sebuah acara konferensi pers ulang tahun salah satu stasiun televisi, Raffi tampak ditemani sang ibu, Amy Qanita. Ketidakhadiran Nagita pun menjadi sorotan. Pemandu acara bahkan sempat menanyakan hal itu kepada Raffi.
"Kan tadi aku sama Nagita lagi di acara 'Mama Amy'. Nanti ganti-gantian ke sininya," ujar Raffi saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat pada Kamis (13/10). "Nagita lagi di 'Mama Amy' kok."
Dalam acara tersebut, Raffi menjelaskan bahwa ia akan menjadi host di ulang tahun televisi itu bersama Nagita. Saat disindir siapa istrinya, dengan malu-malu Raffi menegaskan jika ia masih memiliki satu istri.
"Nanti saya nge-host bareng istri." lanjut Raffi. "Istri yang satulah. Nagita. Aku sama Gigi nanti nge-host di acara ultah ini."
Sementara itu, di tengah isu perselingkuhan dengan Ayu, Raffi tetap terlihat kompak dan mesra bersama sang istri. Foto mesra Raffi dan Nagita pun sempat dipamerkan lewat akun Instagram mereka. (wk/kr)
Berita Raffi Ahmad terkait :
• Terkejutnya Hotman Paris Dikabarkan Tangani Perceraian Raffi-Nagita
• Bakal Dilaporkan Ibu Raffi, Akun Haters Pilih Menghilang?
• Milik Raffi Ahmad Seharga Rp 8 Miliar, Siapa Lagi Artis dengan Arloji Termahal?
• Raffi Ahmad 'Dicuekin' Nagita, Irfan Hakim: Udah Mulai Malas Kayaknya
• Lihat berita terbaru Raffi Ahmad ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar