CARI HOTEL/TIKET PESAWAT/KERETA API MURAH DAN PROMO!

Pegipegi

Kamis, 13 Oktober 2016

Heboh Teror Badut Mengerikan, Pria Berkostum Batman Jadi Pahlawan

Begini aksi keren Batman melawan para badut jahil yang menakut-nakuti warga.

WowKeren.com - Akhir-akhir ini warga Inggris dibuat heboh dengan banyaknya teror badut. Orang jahil itu menggunakan kostum dan menakut-nakuti warga di malam hari. Bahkan kepolisian Inggris mendapatkan 14 laporan kriminal yang berkaitan dengan badut dalam waktu 24 jam.

Tentunya warga menjadi takut dan beberapa memilih tak keluar rumah. Bahkan ada laporan seorang wanita yang disuruh masuk ke hutan setelah diancam. Tak sedikit juga anak kecil yang menjadi trauma lantaran para badut itu sudah mengintai di sekitaran kota.

Namun warga Cumbria kini tak perlu takut. Pasalnya, baru-baru ini muncul seorang pria berkostum Batman yang akan melindungi mereka. Batman itu tampak mengejar para badut yang berkeliaran di sekitar kota layaknya kisah super hero.

Setelah diusut, ternyata pria berkostum Batman itu adalah bagian dari Cumbria Superheroes. Meski demikian, sang Batman tak benar-benar menangkap para badut kriminal itu. Ia hanya ingin memberikan rasa aman untuk para bocah agar tak lagi takut.

Salah satu bukti kesuksesan aksi Cumbria Superheroes bisa dilihat dari sebuah postingan di Facebook. Dalam postingan tersebut seorang anak kecil berterimakasih karena ia sudah merasa aman. Bocah yang sempat mengalami trauma itu kini sudah kembali bersekolah.

(wk/kr)

Berita Umum Unik terkait :
Terapung di Atas Sungai, Inikah Hotel Termurah di Dunia?
Seksi dan Cantik, Guru Matematika Ini Bikin Heboh di Medsos
Mengerikan, Pria Ini Habiskan 40 Tahun Demi Bangun Rumah Iguana
Bukan Bambu, Panda Besar Ini Malah Asyik Makan Sampah
Lihat berita terbaru Umum Unik ...



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Heboh Juga

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search