Pergi.com, promo tiket pesawat semua maskapai!Merdeka.com - Sejumlah orangtua siswa dasar di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dihebohkan dengan beredarnya buku Lembar Kerja Siswa (LKS) tingkat siswa SD studi IPA kelas 5 SD. Buku ini menulis bahwa kokain serta ganja sebagai jamu dan obat-obatan.
Kemunculan kalimat ini membuat sejumlah orangtua khawatir. Apalagi, ganja dan kokain selama ini dikenal sebagai zat adiktif dan dilarang peredarannya.
"Masak anak kecil sudah dicekoki buku semacam ini," keluh salah satu orangtua murid, Lisa Rahman, Rabu (26/10).
Buku tersebut beredar di SDN Serua 01, Jalan Suka Mulya No. 47, Serua Indah, Ciputat, Tangsel. Pada halaman 29 di dalam LKS ini terdapat kalimat tentang pemanfaatan kokain dan ganja sebagai obat-obatan.
"Buku itu harus dibeli, harganya Rp 80.000 untuk 10 LKS," ucapnya.
Sementara itu Wakil Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie menyatakan pihaknya akan bertindak tegas terhadap persoalan ini. Dia memerintahkan Dinas Pendidikan untuk segera menarik buku itu dari peredaran.
"Buku ini harus ditarik dari peredaran, karena tidak tepat dan meresahkan," katanya.
Baca juga:
KPK dan IKAPI luncurkan 167 buku antikorupsi
Jelang ajaran baru, toko seragam & peralatan sekolah diserbu warga
Hal tak patut ini muncul di bahan ajar, coreng dunia pendidikan
Keceriaan murid SD di Banten terima buku bantuan
Buku fiqih bolehkan banci jadi imam salat belum ditarik
[tyo]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar