BANGKAPOS.COM-Beberapa waktu lalu, netizen sempat dihebohkan dengan video mesra antara Nikita Mirzani dengan suami artis cantik Nafa Urbach.
Baca: Ini Akibatnya Jika Anak Anda Terbiasa Makan Sambil Menonton Televisi
Dalam video tersebut, terlihat aksi berani Nikita Mirzani yang terlihat seperti hendak berciuman dengan Zack Lee, meski Zaxk Lee kemudian menghindar.
Peristiwa itu pun sempat heboh dibicarakan.
Nafa juga sempat menuliskan kalimat bijak di akun Instagram miliknya yang membuat banyak netizen terharu.
Nafa pun mendapat banyak dukungan dari netizen terkait dengan perilaku sang suami.
Apalagi putri semata wayang Nafa dengan Zack Lee dikabarkan sakit dan harus mendapat perawatan di rumah sakit setelah peristiwa itu terjadi.
Baca: Ariel Tatum Harus Mengubur Impiannya karena Dicap Kurang Gaul
Baru-baru ini Nafa kembali menuliskan postingan panjang yang menuliskan tentang kabar terbaru hubungannya dengan sang suami.
Kali ini unggahan Nafa tersebut kembali menarik perhatian netizen.
Pasalnya. setelah peristiwa video mesra antara Zack Lee dan Nikita Mirzani, baik Nafa dan Zack Lee sama-sama tidak berkomentar apa pun tentang hubungan mereka sekarang.
Namun pertanyaan itu telah terjawab melalui unggahan Nafa Urbach di akun Instagramnya pada 6 November 2016 lalu.
Dalam unggahan tersebut, Nafa memposting sebuah foto dirinya bersama sang putri dan Zack Lee.
Dalam foto itu Zack Lee terlihat mesra dengan mencium pipi Nafa.
Baca: Ternyata Inilah Rahasia Panjang Umur dan Makanan Wanita Tertua di Dunia
Ia pun menuliskan caption panjang yang bercerita tentang kesabaran.
Melalui unggahan tersebut, Nafa tampaknya mengisyaratkan bahwa ia telah memaafkan kesalahan sang suami.
Berikut caption mengharukan yang dituliskan Nafa :
HOW HE Loves Us
Kebencian hanya akan membuat kita mati !
Mati dari memaafkan , mati dari kasiih dan mati dari sabar , setiap proses mendatangkan kedewasaan .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar