ZHEJIANG - Tampaknya seorang anak di Lishui, Provinsi Zhejiang, China, ini sudah tidak sabar ingin membawa mobil di jalan raya. Namun karena masih kecil, ia hanya membawa mobil mainan ke jalan raya yang sedang padat arus lalu lintas.
Kejadian sontak menjadi perhatian. Berdasarkan video yang diunggah pada 31 Oktober 2016, anak yang mengenakan baju kuning itu mulanya bermain di pinggir. Namun kelamaan ia mengarahkan mobil mainannya ke tengah jalan.
Ia hanya berjarak beberapa sentimeter saja dari mobil yang hilir mudik di jalanan. Anehnya, tak seorang pun pengguna jalan dan warga sekitar yang menghentikan sang anak. Para pengemudi dan pengendara motor hanya menghindar saja.
Polisi awalnya mengira anak tersebut didampingi oleh orangtuanya. Namun begitu si kecil kelamaan ke tengah jalan, petugas pun melihat ada sesuatu yang tak beres.
Petugas akhirnya mengambil anak tersebut kemudian mencari orangtuanya. Menurut laporan media lokal, sang ibu tak lama kemudian berhasil ditemukan.
[embedded content]
Rekaman video itu sempat menjadi perhatian di media sosial Weibo. Para netizen mengecam orangtua anak tersebut yang dianggap lalai.
"Ibu yang bodoh." Netizen lain menyebut, "Ada banyak pengendara lain yang melihat, tapi tidak ada yang menolong anak itu."
Namun ada pula yang memuji langkah sigap petugas, "Jempol ke atas untuk polisi lalu lintas."
Tidak ada komentar:
Posting Komentar