Sabtu, 25 November 2017 | 21:38
Analisadaily (Medan) - Presiden Joko Widodo kembali main ke mal di Kota Medan. Setelah Jumat (24/11) malam kemarin main ke Sun Plaza, kali ini Jokowi main ke Plaza Medan Fair di Jalan Gatot Subroto, Medan.
Begitu orang nomor satu di Indonesia tersebut memasuki mal, para pengunjung langsung histeris dan berebut ingin bersalaman. Bahkan ada juga yang berebut ingin foto bareng.
"Pak Jokowi, Presiden kami, saya mau foto pak, saya mau salam bapak," teriak para pengunjung, Sabtu (25/11).
Menurut Marcomm Manager Plaza Medan Fair, Lenny Yun, Jokowi hadir bersama anaknya, Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda serta cucunya, Jan Ethes. Tidak ketinggalan anak bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep.
"Jam 20.45 WIB datangnya. Pak Jokowi pakai baju putih, tapi Ibu Iriana nggak nampak, mungkin karena ramai kali," kata Lenny.
Berdasarkan informasi diperoleh Analisadaily.com, di Plaza Medan Fair Jokowi beserta rombongan menyempatkan diri bermain di Timezone, selanjutnya berkunjung ke Pappaco.
Hingga pukul 21.15 WIB, rombongan Presiden Jokowi masih berada di Plaza Medan Fair. Tampak juga Kepala Staf Kepresidenan, Teten Masduki dan Maruarar Sirait mendampingi Jokowi.
Presiden Jokowi berkunjung ke Plaza Medan Fair, Sabtu (25/11) malam
(rzp/eal)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar