TRIBUNMANADO.CO.ID - Pernikahan menjadi momen indah yang tidak akan terlupakan, begitu pula yang menimpa pasangan di Thailand.
Kedua mempelai seakan mendapatkan kejutan dan 'kado' berupa bayi perempuan.
Seorang tamu pernikahan mengejutkan tuan rumah dan juga tamu lainnya di acara resepsi dengan melahirkan seorang bayi perempuan, pada Sabtu (24/2/2018).
Nattaporn Tesrit, teman dari mempelai perempuan, tetap meluangkan waktu untuk datang ke pernikahan Mayuree Kumchanteuk, kendati dia sedang hamil 9 bulan.
Kelahiran bayi pada acara pernikahan yang digelar di distrik Sikhiu, Nakhon Ratchasima, Thailand itu, terjadi ketika mempelai perempuan sedang menunggu prosesi penyerahan maskawin.
Nattaporn bersiap untuk membantu prosesi tersebut. Namun, beberapa saat kemudian, dia merasakan tanda-tanda akan melahirkan.
Meski tamu lainnya sempat kaget, mereka semua langsung bereaksi membantu Nattaporn dan memindahkannya ke bawah pohon.
Mereka menghubungi petugas penyelamat untuk memindahkan Nattaporn ke rumah sakit terdekat.
Saat petugas tiba untuk membawa Nattaporn, dia sudah dalam proses bersalin. Dengan bantuan petugas medis, dia melahirkan bayi yang sehat dengan berat 3,2 kg di bawah pohon.
Pengantin mengucapkan selamat kepada Nattaporn dan memotretnya dengan bayinya.
Kemudian sang ibu dan bayinya dibawa ke rumah sakit untuk perawatan medis lebih lanjut.
Meski upacara pernikahan diinterupsi oleh bayi yang baru lahir, para tamu mengatakan, mereka senang hadir di acara tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar