Laporan wartawan Bangka Pos Anthoni
BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Dinas Kesehatan bersama Dinas Pertanian Perkebunan dan Peternakan (Distanbunak) Kabupaten Bangka Barat (Babar) memeriksa ayam milik warga di Kecamatan Kelapa dan Muntok yang mati secara mendadak Selasa (11/10).
Dari hasil pemeriksaan menggunakan RDP unggas yang mati positif terjangkit suspek flu burung.
Ada beberapa lokasi diwilayah Kabupaten Babar yang terkena serangan flu burung.
Diantaranya di Desa Sinar Manik dan Gang Sukun Muntok.
Untuk kota Muntok, jenis unggas yang positif terjangkit virus flu burung baru menyerang ayam, sedangkan di Desa Sinar manik flu burung mulai menyerang ayam, bebek dan babi.
Kabid Bina Program Dinkes Yudi Widyansa mengatakan untuk sementara baru unggas yang dinyatakan positif terserang flu burung. Sejauh ini pihaknya terus mengawasi hal tersebut.
Untuk itu, dirinya meminta jika ada warga yang mendapati unggasnya mati secara mendadak segera lapor ke Distanbunak atau Puskesmas terdekat.
" sejauh ini unggas yang dinyatakan positif terjangkit flu burung terjadi di Muntok dan di Sinar manik. Untuk wilayah lain masih dalam pengawasan. Disini kami minta jika ada unggas yang mati secara mendadak segera lapor ke kami," ungkap Yudi, Selasa (11/10/2016)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar