CARI HOTEL/TIKET PESAWAT/KERETA API MURAH DAN PROMO!

Pegipegi

Senin, 12 Februari 2018

'Jogja Heboh' Tawarkan Wisata Murah Nan Berkesan Selama Februari 2018

Titik Nol Kilometer di Yogyakarta. (Foto: Instagram/@explorejogja).

INFONAWACITA.COM – Pemerintah Kota Yogyakarta, bersama Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Yogyakarta membuat terobosan baru. Untuk meningkatkan kunjungan wisatawan selama bulan Februari 2018 dengan membuat 'Jogja Heboh'.

'Jogja Heboh' ini merupakan program paket wisata murah meriah dengan variasi destinasi wisata yang ada di Yogjakarta. Paket wisata murah yang ditawarkan mulai dari tiket masuk objek wisata, sewa mobil, sampai kamar hotel.

Pemkot Yogja dan PHRI tetap optimis dan gencar mempromosikan 'Jogja Heboh' hingga akhir Februari mendatang.

"Belum banyak peminatnya. Kami perkirakan baru mampu meningkatkan 5 persen tingkat hunian kamar hotel," ujar Ketua PHRI Yogyakarta Istijab M Danunagoro seperti yang diinformasikan oleh Antara, pada Senin (12/2/2018).

Istijab menjelaskan, sejak awal Januari 2017 hingga saat ini, rata-rata okupansi atau tingkat hunian kamar hotel, baik berbintang atau nonbintang (melati) di Yogyakarta masih berkisar 30-50 persen.

"Kami belum bisa memastikan angkanya, karena biasanya pemesanan melalui masing-masing hotel dan agen travel. Kami yakin pemesanan masih bisa meningkat," jelasnya.

Istijab menilai terobosan seperti program paket wisata murah penting dilakukan. Mengingat, masing-masing hotel harus saling bersaing dengan jumlah kamar hotel di Yogyakarta yang dinilainya sudah over supply.

Diskon melimpah

Dalam program 'Jogja Heboh', diskon yang ditawarkan hingga 60 persen. Salah satu hotel populer yang berada di kawasan Prawirotaman, Gallery Prawirotaman Hotel, bahkan menawarkan harga kamar Rp500 ribu per malam.

Sewa mobil, seperti jenis Avanza, juga ditawarkan mulai dari Rp450 ribu per hari.

Perjalanan ke Jurang Tembelan, Kebun Buah Mangunan, Rumah Hobbit, Pinus Pengger bersama pemandu wisata juga bisa dinikmati dengan harga mulai dari Rp250 ribu per orang.

Bagi yang berencana liburan murah di bulan Februari, cek situs resmi 'Jogja Heboh' sekarang juga. Piknik, yuk? (RA/zh)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Heboh Juga

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search