BATAM.TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pedangdut Julia Perez alias Jupe kembali heboh di media sosial.
Kali ini, Julia Perez meluapkan amarahnya terhadap aktris seksi Nikita Mirzani.
Berdasarkan kicauannya Sabtu (29/10/2016) pagi, Julia Perez menuding Nikita Mirzani dan sang pacar memukuli asistennya.
"@NikitaMirzani lo ngak kapok2 yaaa.. jadi preman!!! Cowo lo mukul assisten gw lo pake ikutan!! Emang bener2 sok jagoan kayanya lo berdua," kicau Julia Perez mula-mula.

Nikita Mirzani di sela press screening film Sang Sekretaris di gedung MD Entertainment, Setiabudi, Jakarta Selatan, Senin (19/9/2016) sore.
Namun, tak disebutkan siapa pacar Nikita Mirzani yang ditulis Julia Perez dalam kicauannya itu.
Pada kicauan berikutnya, Julia Perez menyebut Nikita Mirzani dan sang pacar pengecut lantaran kabur setelah memukul asistennya.
"Lo brani nya sama orang kecil yaaa dasarr pasang(an) cemen!! Mukulin orang lo kaburrr @NikitaMirzani". (Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar