Laporan Wartawan Tribun Jateng, Budi Susanto
TRIBUNJATENG.COM, PEKALONGAN - Jenazah yang ditemukan oleh warga di dalam rumah yang terletak di Perum Buaran Indah Rt 02 Rw 10 Kecamatan Pekalongan Selatan diperkirakan sudah membusuk, Selasa (9/1/2018).
Dikatakan Kompol Junaedi Kapolsek Pekalongan Selatan yang berada di lokasi kejadian, jenazah Nadiroh (72) sudah membusuk selama 3 hari.
"Kemungkinan sudah membusuk selama tiga hari, karena warga sudah mencium bau tidak sedap selama berhari-hari," ujarnya.
Terkait kamatian Nadiroh pihak kepolisian masih melakukan pemeriksaan dan membawa jenazah ke Rumah Sakit Bendan Pekalongan.
"Kami masih mencari tahu penyebab Nadiroh meninggal, tapi menurut tetangga ia sudah sakit lama," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, warga Keradenan Perum Buaran Indah Pekalongan digegerkan penemuan mayat di dalam rumah yang terletak di Perum Buaran Indah Rt 2 Rw 10 nomor A-28, Selasa (9/1/2018).
Dikatakan Riskiani Maulana (36) yang tinggal di sebelah lokasi penumuan jenazah warga mecium bau tidak sedap disekitar lokasi kejadian.
"Ya cuman bau tidak sedap, lalu anak pemilik rumah dipanggil karena bau tersebut berasal dari rumah sebelah saya," ujarnya.
Diketahui identitas jenazah bernama Nadiroh (72) yang tinggal sendiri di dalam rumah.
"Ia tinggal sendiri, karena anaknya kerja semua, saat anaknya mengetuk pintu, pintu terkunci dari dalam, dan sempat memanggil tukang kunci untuk membuka pintu," imbuhnya.
Hingga kini tim Inafis Polres Pekalongan dibantu BPBD setempat masih mengevakuasi jenazah
(*)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar