CARI HOTEL/TIKET PESAWAT/KERETA API MURAH DAN PROMO!

Pegipegi

Selasa, 20 September 2016

Cara Unik Klub Juara Liga Champions Bikin Heboh Sosial Media

Hamburg melakukan cara unik dalam sesi foto tim untuk kompetisi musim 2016/17.

Klub juara Liga Champions (dulu bernama Piala Champions Eropa) musim 1982/83, Hamburger SV punya cara unik untuk memperkenalkan skuat baru mereka untuk kompetisi musim 2016/17, Senin (19/09/16). Dan hal tersebut ternyata membuat gempar di sosial media.

Dalam sebuah sesi foto sebuah klub sepakbola, biasanya hanya terdiri dari dua atau tiga baris yang dihuni oleh pemain utama dan pelatih. Hal tersebut ditujukan agar para penggemar mengetahui siapa-siapa saja para pemain dan jajaran pelatih di klub yang mereka cintai.


Hamburg menjuarai Liga Champions musim 1982/83 dengan mengalahkan Juventus di partai final.

Namun, sebuah sesi foto klub asal Jerman, Hamburg, memperlihatkan sebuah foto yang tidak biasa. Alih-alih hanya menggunakan pemain utama dan jajaran pelatih yang tampak pada foto tersebut, mereka mengajak semua pemain dan staf untuk berfoto bersama.

Foto tersebut terlihat istimewa karena para pemain dan pelatih membentuk sebuah formasi untuk membentuk bendera dan logo klub. Mereka mengajak semua pemain yang dimulai dari U-11 agar logo Hamburg SV bisa sempurna.

Tidak hanya itu, mereka pun mengajak maskot tim untuk berfoto bersama. Namun, tragisnya, maskot tersebut harus duduk sendirian di tengah-tengah dan terpisah dari semua pemain dan staf.

Keunikan serta kreativitas Hamburg ini tentu patut kita acungi jempol. Karena mereka memperlihatkan sesuatu yang berbeda dan membuat sesi foto klub menjadi tidak monoton.

Mungkin kedepannya, beberapa klub top Eropa bisa mulai mencoba sesi foto seperti yang dilakukan oleh Hamburg.

Penulis: Rendy Gusti

Editor : Joko Sedayu



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Heboh Juga

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Incoming Search