BATAM. TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Vicky Shu telah resmi melepas masa lajangnya dalam ikatan pernikahan.
Ijab Qabul dilangsungkan secara tertutup di Taman Lumbini, kawasan Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, pada Sabtu (23/9/2017) silam.
Adalah Ade Imam, pria asal Surakarta yang berhasil menaklukkan pelantun lagu 'Mari Bercinta 2' tersebut.
Saat acara tersebut, Vicky dan Ade kompak mengenakan pakaian pengantin tradisional Jawa berwarna hitam.
Kedua mempelai itu tampak menawan dan bahagia di pelaminan.
Keindahan cinta mereka dipamerkan melalui unggahan foto dan video di akun jejaring sosial Instagram milik Vicky Shu, @vickyshu.
Setelah pernikahan, Vicky Shu langsung mengumbar momen-momen saat prapernikahan mereka lewat unggahan yang bikin netizen baper.
Salah satunya video saat mereka hendak melangsungkan foto dan video pre-wedding di Jepang.
Berikut tulisan Vicky dalam postingannya:
Pre Wedding 3 #vickyadembojo by @ricoleonard for @divinevision.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar